Biarlah yang indah
cukup kekal sebagai hal yang sudah jauh terlewati dan tak perlu dikunjungi
lagi.
Cinta nggak selalu
tegas. Ketika ia berakhir, pasti ada yang tersisa. Saat ia putus, masih ada
sesuatu yang tersambung, terhubung.
-
Kata Hati oleh Bernard Batubara ( @benzbara_ )
Masa lalu … Setahun yang lalu, sebulan yang lalu, seminggu
yang lalu dan sehari yang lalu pun sudah disebut masa lalu.
Masa lalu ditinggalkan bukan dilupakan. Iya bukan?
Tapi… Bagaimana caranya meninggalkan ketika sesuatu yang ada
di masa lalu itu masih kamu rasakan? Bagaimana caranya meninggalkan selain
menjauhi atau menghindari segala tentang masa lalu itu?
Masa lalu itu apa memang pantas ditinggalkan?
Terkadang masa lalu bisa menjadi sesuatu yang kita dapatkan
lagi suatu saat nanti. Pada akhirnya…
Hati kembali terisi dengan masa lalu yang berubah menjadi
nyata lagi…
Kenangan berubah menjadi hal yang akan melanjutkan
perannnya, peran membuat cerita…
Senyum itu kembali, senyum yang biasanya mucul…
Masa lalu yang kembali apa memang pantas untuk diterima?
Mungkin Tuhan sedang mengembalikan surga kecilmu yang sempat
Ia ambil.
Mungkin Tuhan sedang menguji “rasa” mu.
Mungkin Tuhan sedang membuat rencana-rencana-Nya yang selalu
dianggap misterius dan kejutan.
Mungkin Tuhan sedang melihat kembali bagaimana sikapmu
bersama sesuatu yang sudah lewat dan kembali lagi.
Mungkin Tuhan sedang meyakinkanmu bahwa masa lalu itu tidak
untuk ditinggalkn dan dilupakan…
Tuhan, rencana-Mu terlalu mengejutkan.
Aku terlalu bingung untuk mempersiapkan hati ini untuk
menghadapi rencana-Mu.
Aku siap tapi aku bingung.
Aku mengerti tapi aku takut.
Aku menerima tapi aku
tidak sanggup untuk mengembalikannya lagi.
Malaikat, kamu datang untuk apa? Untuk menjaga aku lagi?
“Gede rasa itu tidak baik”
Aku menganggap kehadiranmu adalah sesuatu yang sedang
singgah atau mampir. Karena semua tidak akan pernah kekal dan abadi, bukan?
Selain cinta Tuhan untuk hamba-Nya.
Suatu hari nanti,
Tuhan mengubah kenangan menjadi sesuatu yang nyata dan kembali. Ujian atau hadiah
dari-Nya? ( @Hanynh Nov 4, 2012 8:05am )
No comments:
Post a Comment